UJI IRITASI SEDIAAN GEL HAND SANITIZER MINYAK ATSIRI KULIT JERUK KALAMANSI (Citrus microcarpa Bunge) PADA KELINCI PUTIH JANTAN (Oryctalagus cuniculus)

Milenia, Namira Anggia and Haque, Aina Fatkhil and Betna, Dewi (2021) UJI IRITASI SEDIAAN GEL HAND SANITIZER MINYAK ATSIRI KULIT JERUK KALAMANSI (Citrus microcarpa Bunge) PADA KELINCI PUTIH JANTAN (Oryctalagus cuniculus). Diploma thesis, Stikes Al-Fatah Bengkulu.

[thumbnail of Karya Tulis Ilmiah] Text (Karya Tulis Ilmiah)
KTI Namira Anggia Milena.pdf - Bibliography
Available under License Creative Commons GNU GPL (Software).

Download (1MB)

Abstract

Hand sanitizer merupakan pembersih tangan yang praktis digunakan untuk membunuh kuman dalam waktu yang relatif cepat. Uji iritasi dilakukan untuk mengetahui keamanan suatu sediaan pada kulit. Iritasi merupakan fenomena inflamasi yang terjadi pada kulit akibat senyawa asing. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah sediaan gel hand sanitizer minyak atsiri kulit jeruk kalamansi (Citrus microcarpa Bunge) menimbulkan iritasi kulit dan mengetahui berapa indeks iritasinya.
Penelitian ini menggunakan 2 ekor kelinci putih jantan yang dicukur punggungnya untuk masing-masing sampel iritan seluas 1 inch. Sampel yang diujikan adalah sediaan gel hand sanitizer minyak atsiri kulit jeruk kalamansi (Citrus microcarpa Bunge) dengan variasi konsentrasi zat aktif yaitu F0 (basis gel), F1 (1%), F2 (2%), dan F3 (4%). Pengujian dilakuakn menggunakan metode Draize dengan pengamatan eritema dan edema selama 24 jam dan 72 jam kemudian dihitung nilai derajat iritasinya.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa F0, F1, F2, dan F3 memiliki skor derajat iritasi yaitu 0 (tidak mengiritasi) yang berarti sediaan gel hand sanitizeer minyak atsiri kulit jeruk kalamansi (Citrus microcarpa Bunge) dengan formulasi F0 (basis gel), F1, F2, F3 tidak menyebabkan reaksi iritasi kulit.
Kata Kunci : Hand sanitizer, Iritasi, Jeruk Kalamansi (Citrus microcarpa Bunge

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine
Depositing User: Siti Atiqoh
Date Deposited: 25 Oct 2022 02:45
Last Modified: 25 Oct 2022 02:45
URI: http://eprints.stikesalfatah.ac.id/id/eprint/154

Actions (login required)

View Item
View Item